Mari rayakan bulan film nasional dengan caramu

Observer Workshop, Cara SineAct Film Lab Berbagi Ilmu Soal Seluk Beluk Pra Produksi

by - Maret 06, 2018


Parade Film Malang #3 masih berlanjut dan hari bergulir ke event ke-2 yang diadakan dua hari yaitu 3-4 Maret 2018. Event Kedua ini adalah Workshop pra-produksi Film yang diadakan oleh SineAct.FilmLab.

SineAct.FilmLab adalah program yang diluncurkan oleh Kelas Film Indonesia dan Festival Film Malang di 19 Januari 2018 lalu di DILO Malang. Program ini dibuat untuk menjawab kebutuhan Filmmaker Malang Raya, khususnya untuk membangun ekosistem yang terdiri dari kreasi, produksi, distribusi, konsumsi dan konservasi.



Program SineAct.FilmLab ini menawarkan fasilitas:

1. Filmmaker peserta akan diajak untuk berproses bersama para mentor-mentor yang telah ditunjuk khusus oleh SineAct.FilmLab untuk menjalankan sistem inkubasi pendampingan berkala.

2. Fasilitasi produksi film.

3. Distribusi film pada ruang2 alternatif dan international film festival.

4. Peserta akan di dampingi untuk mendesain film dimana nantinya akan menentukan sebuah film apakah akan menjadi film yang dekat dengan penontonnya atau menjadi film yang mempunyai penonton tersegmentasi dengan konten sesuai keinginan filmmaker?

5. Pemrosesan hak kekayaan intelektual film, dimana film sebagai properti intelektual.

Program SineAct sendiri tidak hanya diberikan untuk para peserta yang lolos dalam penjaringan namun juga para enthusiast yang tertarik dengan seluk beluk pra produksi. Untuk itu tanggal 3-4 Maret ini SineAct.Film Lab membuat dua workshop, salah satunya Observer Workshop.

Menurut Ahox selaku penyelenggara, “Observer itu peserta workshop yg tidak ikut dalam program fasilitasi film dari Sineact. Film lab, kita memberi kesempatan mereka untuk mengikuti materi dari awal hingga selesai namun tidak dapat fasilitasi dari kita.”

SineAct.FilmLab ini diadakan di Rumah Kreatif BUMN di bilangan Jl. Langsep, barat dari Dieng Plaza. Event ini disambut antusias oleh berbagai kalangan umum maupun mahasiswa dilihat dari ramainya para pendaftar program observer.

Nampaknya Maret sebagai Bulan Film Indonesia juga mendapat sambutan baik di Malang terbukti dengan antusiasme peserta yang mengikuti SineAct.FilmLab yang juga bagian dari rangkaian Parade Film Malang yang telah memasuki tahun ke-3 ini.

You May Also Like

0 komentar